Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jalan Keluar Marc Marquez Ditutup Dorna, KTM Tak Direstui Pakai 1 Tempat Tak Bertuan di MotoGP

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 29 Juni 2023 | 09:20 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, terancam kehilangan salah satu opsi untuk bergabung dengan KTM pada MotoGP musim depan. (MOTOGP.COM)

KTM mencoba mengakali dengan menyediakan ruang lebih besar di skuad mereka. Dikutip dari Speedweek, mereka diketahui telah mengajukan slot 1 tim satelit ekstra.

Kebetulan, 1 tempat di kelas para raja sedang kosong karena keluarnya Suzuki dari kompetisi pada musim ini.

Langkah KTM meminta tempat baru sebenarnya tak melulu soal Marquez.

Di satu sisi, mereka juga dipusingkan dengan lesatan bocah ajaib, Pedro Acosta, di tim junior mereka di Moto2.

Sosok yang pernah disebut sebagai titisan Marc Marquez itu kian diekspektasikan untuk segera mentas di MotoGP.

Baca Juga: Bos Ducati Sudah Oke, Valentino Rossi Tolong Siapkan Rp 12,5 Miliar untuk Motor Baru Marco Bezzecchi

Pembalap yang berulang tahun ke-19 pada 25 Mei lalu tampil impresif musim ini dengan menang empat kali dalam delapan seri yang sudah berlangsung di kelas menengah.

Sayangnya, rencana KTM untuk membentuk tim baru tidak mendapat restu dari Direktur Olahraga Dorna, Carlos Ezpeleta.

"Tidak ada rencana untuk menambah slot 22 motor (pembalap reguler, red) tahun depan," bantah Ezpeleta kepada Catalunya Radio.

"Faktanya, angka yang ideal bagi kami adalah 20."