Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Berkat spesifikasi mentereng itulah AC Milan, yang waktu itu masih dipimpin oleh Paolo Maldini untuk posisi direktur teknis, tak ragu menggelontorkan dana hingga 35,5 juta euro demi De Ketelaere.
Mahar tersebut akhirnya membuat De Ketelaere diangkut ke San Siro dan dikontrak dengan jangka panjang hingga Juni 2027.
Namun, investasi besar untuk Charles De Ketelaere itu tidak sebanding dengan performanya di atas lapangan pada musim 2022-2023.
Pemain berpostur 192 cm tersebut tampil di luar ekspektasi bersama AC Milan di Liga Italia.
Dari 32 laga di Liga Italia, De Ketelaere hanya mampu mengemas 1 assist.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Melunak soal Mbappe, PSG Minta Tumbal 1 Bintang ke Real Madrid
Itu pun laga yang dimainkan di Liga Italia lebih banyak sebagai pemain substitusi dengan mengepak 1100 menit.
Allenatore I Rossoneri, Stefano Pioli, lebih condong memasang Brahim Diaz sebagai starter ketimbang De Ketelaere.
Diaz pun berhasil menjawab kepercayaan tersebut dengan menghasilkan 6 gol dan 7 assist dari 33 penampilan di Liga Italia.