Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Thomas Doll menegaskan hal seperti ini tak bisa terus dilakukan dan harus diubah agar perkembangan sepak bola Indonesia dapat lebih baik.
Pelatih asal Jerman itu menegaskan hal-hal seperti ini harus diubah agar sepak bola lebih baik lagi.
Doll bicara seperti ini karena dia memang mencintai sepak bola.
Untuk itu, dia berharap apa yang tersaji di laga Persija vs PSM tak akan terulang.
Baca Juga: The Jakmania Kompak Tunjukkan Koreo Keren saat Persija Lawan PSM
“Situasi seperti ini tidak bisa dibiarkan karena setidaknya ada 10 pemain PSM Makassar yang jatuh sehingga kami tidak bisa bermain,” kata Doll.
“Saya bilang begini bukan karena saat itu kami tertinggal 0-1, tetapi karena saya mencintai sepak bola."
"Sikap yang seperti itu membuat kita tidak bisa memainkan sepak bola dengan benar,” ucapnya.
Doll menekankan apabila hal-hal seperti ini terus terjadi di sepak bola Indonesia.
Dia mengatakan sepak bola Indonesia tak akan bisa berkembang dengan pesat apabila tontonan yang tersaji tak bermutu.