Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Iqbal lahir di Inggris dan masuk ke dalam akademi muda Inggris pada 2012.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang itu menghabiskan waktu pelatihan remaja di semua kategori umur tim muda Manchester United.
Pada 2021, ia debut di tim utama Manchester United di Liga Champions saat melawan klub Swis BSC Young Boys di fase grup.
Ia masuk dari bangku cadangan pada menit ke-89 menggantikan Jesse Lingard.
Pertandingan itu berakhir sama kuat dengan skor 1-1.
Selain itu, Zidane Iqbal yang memiliki paspor Irak tercatat telah memperkuat timnas Irak.
Pemain 20 tahun itu mencatatkan tiga caps untuk timnas Irak.
Di mana Irak bakal menjadi lawan timnas Indonesia di Piala Asia 2023.
Irak dan timnas Indonesia masuk dalam Grup D bersama Jepang dan Vietnam.