Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rasa Bahagia Anak Legenda Persib Jalani Debut Liga 1 di Persija

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 6 Juli 2023 | 10:45 WIB
Pemain Persija Jakarta, Rayhan Hannan, menjalani debut saat melawan PSM Makassar (Persija.id)

Hannan menjadi salah satu pemain akademi Persija yang naik tingkat ke level senior.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ryo Matsumura (depan) sedang mengusai bola dan dibayangi Erwin Gutawa (belakang) dalam laga pekan pertama Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus PSM Makassar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (3/7/2023) malam.

Diharapkan Hannan bisa terus menunjukan permainan terbaiknya di Persija.

“Berada di klub ini suatu kebanggaan karena saya bisa belajar banyak dari pemain yang sudah berpengalaman.”

“Bang Men (Maman) adalah salah satu legenda Indonesia yang bermain sampai sekarang.”

Baca Juga: Jadwal Lengkap Liga 1 2023-2024 Pekan Kedua: Dibuka PSS vs Persis, Dilanjutkan Arema FC vs Persib

“Dulu dia bermain bersama ayah saya (Harry Salisbury) dan sekarang bermain bersama sama.”

“Keberadaan beliau benar-benar memberikan pelajaran yang sangat berharga untuk saya,” ucap Hannan.

Terdekat, Persija akan menjalani laga tandang melawan Persikabo 1973.

Duel pekan kedua Liga 1 2023/2024 itu akan digelar di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Minggu (8/7/2023).

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P