Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, I Bianconeri belum melemparkan tawaran resmi ke The Gunners untuk membeli Partey.
Jika Partey benar-benar pergi dari Arsenal, maka Rice akan menjadi penggantinya.
Sampai sejauh ini, negosiasi transfer antara Arsenal dan West Ham United berjalan dengan positif.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sports, kedua tim telah menyepakati biaya transfer senilai 105 juta pounds atau setara 2 triliun rupiah.
Kesepakatan biaya di atas terbagi menjadi 100 juta pounds atau setara Rp1,8 triliun dalam rupa biaya transfer pokok.
Sementara sisanya yang bernilai 5 juta pounds atau setara Rp100 miliar merupakan add-ons.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Man United Bersih-bersih Skuad, Erik ten Hag Siap Tendang 4 Pemain Langsung
Nantinya, The Gunners akan membayar biaya di atas dalam tempo empat tahun.
Kini, proses transfer tinggal menunggu waktu pengesahan dan akan membawa Rice memecahkan rekor transfer termahal Arsenal.