Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Bhayangkara FC Sedang Sakit, Mohon Doa untuk Kesembuhannya

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 8 Juli 2023 | 23:30 WIB
Pelatih Instruktur di PSSI, Emral Abus, sedang memberikan materi Filanesia di Hotel Mercure, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, 16 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

RANS Nusantara FC mendatangkan pemain-pemain bagus di bawah nakoda Eduardo Almeida.

"Saya lihat RANS Nusantara FC menyiapkan tim ini dengan serius."

"Mereka juga mengambil pelatih yang familiar dan bagus."

Baca Juga: Bali United Kalah Lagi di Liga 1, Suporter Minta Teco Out

"Sekarang banyak pemain berpengalaman di RANS Nusantara FC dan tentu saja ini membuat mereka lebih percaya diri."

"Tapi kami harus memaksimalkan kemampuan kami dan mengungguli dalam permainan nanti."

"Kami juga harus percaya diri tapi jangan terlalu berlebihan," ucap Agus.

Di sisi lain, kiper Bhayangkara FC, Awan Setho, mengaku ia dan rekan-rekannya sudah siap untuk menghadapi RANS Nusantara FC.

Ia tidak mau The Guardian merasakan kekalahan kedua di Liga 1 2023/2024.

"Kami besok bermain di kandang dan harus memaksimalkan ini demi mendapatkan kemenangan." 

"Mungkin dari sisi negatif kekalahan kemarin membuat mental kami down."

Baca Juga: Selamat Tinggal David de Gea, Penyintas Terakhir Tim Juara Liga Inggris Man United Telah Pergi

"Tapi dari sisi positif, kami saling erat satu sama lain dan optimis untuk laga besok," ucap Awan Setho.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P