Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Ada Nama Martial untuk Uji Coba Man United Vs Leeds, Jadi Dijual?

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 12 Juli 2023 | 14:30 WIB
Erik ten Hag buka suara soal masa depan Anthony Martial yang belum memiliki kejelasan nasib di Manchester United. (TWITTER.COM/UTD_XTRA_)

Apakah ada kaitannya Martial tidak dibawa ke Norwegia dengan keyakinan kepergiannya dari Man United?

Absennya Martial dari skuad rupanya tidak bisa menutupi fakta bahwa penyerang berusia 25 tersebut baru saja sembuh dari cedera hamstring.

Anthony Martial sendiri kali terakhir membela Man United pada laga melawan Fulham di Liga Inggris pada 28 Mei lalu.

Dirinya juga tidak diikutkan oleh Man United pada laga final Piala FA melawan Man City.

OLI SCARFF
Manchester United's French striker Anthony Martial (R) shoots to score their second goal during the English Premier League football match between Manchester United and Chelsea at Old Trafford in Manchester, north west England, on May 25, 2023. (Photo by Oli SCARFF / AFP) / RESTRICTED TO EDITORIAL US

Baca Juga: Modal 2 Pemain Anyar Uzur, Barcelona Ejek Real Madrid, Pede Pertahankan Gelar Liga Spanyol

Pihak klub menolak untuk memberikan batasan waktu kembalinya dari eks penyerang AS Monaco tersebut kala itu.

Selain Martial, nama-nama lain seperti Luke Shaw, Bruno Fernandes, Antony, Marcus Rashford, Victor Lindelof, juga tidak dibawa oleh Erik ten Hag terbang ke Oslo.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P