Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, Roque baru bergabung dengan Barcelona pada 2024.
Ia akan menghabiskan semusim lagi perjalanan bersama Paranaense.
Selain itu, kubu Catalan memagari pemain bernama lengkap Victor Hugo Roque Ferreira denga klausul rilis 500 juta euro.
Angka raksasa setara 8,3 triliun rupiah itu harus dibayarkan klub peminat jika ingin merekrut Roque sebelum kontraknya habis di Barca.
Official: Vitor Roque joins Barça ????????
◉ Contract until season 2030/31.
◉ Release clause included: €500m.
◉ €30m fixed fee to Paranaense.
◉ €26m add ons performances, goals and titles related.
◉ €5m add ons if he makes Ballon d’Or top 3.Vitor joins the club in 2024. pic.twitter.com/geFnkX3PsW
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) July 12, 2023
Kedatangan top scorer Kejuaraan Amerika Selatan U-20 2023 itu menyusul koleganya sesama bintang muda Brasil, Endrick Felipe, yang lebih dulu diresmikan Real Madrid.
Rival bebuyutan Barcelona di El Clasico mencapai kesepakatan untuk pembelian remaja super berusia 16 tahun dari Palmeiras pada Desember 2022.
Nilai transfer Endrick ke Bernabeu tak jauh dari Roque, yakni 60 juta euro secara keseluruhan.
Namun, jumlah tersebut belum termasuk pajak yang dikabarkan mencapai 12 juta euro.
Total jenderal, Madrid bakal menghabiskan duit lebih banyak buat mendatangkan Endrick dengan menyentuh 72 juta euro!
Baca Juga: Konflik Mbappe Vs PSG Makin Runcing, Dilarang Satu Pesawat dengan Rekan Setim