Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rasmus Kristensen akan mengenakan nomor punggung 43 selama bermain untuk AS Roma pada musim depan.
Eks murid Erik ten Hag selama di Ajax Amsterdam tersebut mengaku sangat bangga bisa bergabung dengan AS Roma.
Ia pun tidak sabar untuk bisa bermain di bawah kepemimpinan pelatih gaek asal Portugal, Jose Mourinho.
"Saya bangga menjadi bagian dari klub yang hebat ini. Anda bisa merasakan sejarahnya begitu Anda masuk ke sini," kata Kristensen.
"Kesuksesan Roma di Eropa dalam beberapa tahun terakhir membuat saya semakin ingin bermain untuk klub ini."
Baca Juga: Jadwal Pramusim Klub Liga Italia - Mourinho Bawa AS Roma Tur ke Indonesia, Ternyata Salah Ketik
???? “I’m very proud to be a part of this historic and great club.”
???? Watch Rasmus Kristensen’s first interview as a Giallorossi player!
????➡ https://t.co/E2QsVnVGzQ#ASRoma pic.twitter.com/i5J59MaLfe
— AS Roma English (@ASRomaEN) July 14, 2023
"Saya tidak sabar untuk menjalani hari-hari saya di sini," imbuhnya.
Rasmus Kristensen memulai karier seniornya bersama dengan tim asal Denmark, FC Midtjylland.
Dua tahun berkarier di tanah kelahiran, bek yang bisa bermain di dua posisi tersebut pindah ke Ajax pada 2018.
Hanya satu setengah musim di Ajax, Kristensen kemudian pindah ke Austria untuk bergabung dengan RB Salzburg.