Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Borneo mendapatkan peluang pada menit ke-70.
Dari sisi kanan umpan Terens Puhiri dikirim ke kotak penalti, bola diterima oleh Matheus Pato.
Pato memberikan umpan pada Jelle Goselink, tanpa mengontrol bola, tendangan Goselink masih melambung dari gawang Persis.
Kembali peluang dari Borneo FC lewat kerja sama santara Stefano Lilipaly dan Matheus Pato (80').
Bola kiriman Lilipaly ke kotak penalti gagal dieksekusi oleh Pato yang kesulitan berduel dengan pemain belakang Persis.
Pada menit ke-87 terjadi kemelut di kotak penalti Persis, pemain dari kedua tim sempat terjatuh tapi dianggap pelanggaran bagi Persis.
Matheus Pato menciptakan gerakan akrobatik di kotak penalti Persis tapi bola masih melambung (90+2').
Skor 2-1 untuk kemenangan Persis bertahan hingga akhir pertandingan.
FT Persis Solo vs Borneo FC 2-1 (Fernando Rodrigues 11', Ramadhan Sananta 31'; Leo Lelis 41')
Susunan pemain:
Persis Solo: 31-Gianluca Pandeynuwu; 27-Kanu Helmiawan (Arif Budiono 58'), 26-Rian Miziar, 10-Alexis Messidoro, 87-Shulton Fajar, 19-David Gonzalez (Eky Taufik 76'), 9-Fernando Rodrigues (Arapenta Poerba 58'), 7-Irfan Jauhari (Taufiq Febriyanto 86'), 99-Ramadhan Sananta, 25-Mousa Sidibe (Faqih Maulana 76').
Pelatih: Leonardo Medina.
Borneo FC: 25-Nadeo Argawinata; 24-Diego Michiels (Leo Guntara 71'), 4-Leo Lelis, 56-Fajar Fathurrahman, 6-Silverio Junio, 19-Adam Alis (Jelle Joost Goselink 46'), 12-Hendro Siswanto (Nur Hardianto 86'), 7-Matheus Pato, 14-Stefano Lilipaly, 28-Terens Puhiri (M Sihran 72'), 99-Win Naing Tun (Kei Hirose 46').
Pelatih: Pieter Huistra.