Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Prihatin! Erick Thohir Soroti 2 Masalah Krusial Liga 1 yang Tak Kunjung Selesai

By Wila Wildayanti - Senin, 17 Juli 2023 | 07:20 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Jumat (23/6/2023) siang. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Situasi ini tentu saja membuat Erick Thohir prihatin karena PSSI sepenuhnya telah berusaha mempersiapkan diri.

Akan tetapi, kenyataannya, apa yang telah dilatih oleh wasit-wasit berpengalaman dari Jepang belum bisa diterapkan dengan baik di lapangan.

Baca Juga: Erick Thohir Pastikan Timnas U-17 Indonesia Fokus Gelar TC di Jerman

Mantan Presiden Inter Milan itu mengakui bahwa keputusan wasit di lapangan memang masih bermasalah.

“Saya prihatin saat ini ada dua masalah, yaitu perwasitan yang mana kemarin wasit Jepang sudah menyeleksi tetapi penerapan di lapangan belum baik,” ujar Erick Thohir kepada awak media di Bali, Minggu (16/7/2023).

Meski mengakui keputusan wasit di Liga 1 masih banyak yang kontroversial, Erick meminta agar semua pihak sabar dulu karena wasit juga manusia yang bisa saja mengambil keputusan salah.

Kendati demikian, dia tak memungkiri bahwa memang ada beberapa wasit yang tidak boleh memimpin pertandingan ke depan.

Hukuman ini diberikan kepada wasit yang melakukan kesalahan sehingga diparkir terlebih dahulu oleh PSSI.

“Ini jangan langsung patah semangat, langsung saling menyalahkan, perbaiki lagi,” ucap Erick Thohir.

Wasit juga manusia, tetapi kemarin juga ada beberapa wasit yang sudah tidak boleh memimpin dalam beberapa pertandingan,” lanjutnya.