Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Live Streaming Korea Open 2023 - Siang Ini, Fajar/Rian Hadapi Ganda Malaysia yang Belum Kalah usai Baikan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 21 Juli 2023 | 09:00 WIB
Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada perempat final Korea Open 2023. (PBSI.ID)

Fajar/Rian juga lebih percaya diri setelah menyingkirkan pasangan kuda hitam lainnya, Lu Ching Yao/Yang Po Han (Taiwan), di babak kedua dalam dua gim langsung 21-19. 21-15.

Hanya adaptasi lapangan yang sempat menjadi kendala bagi juara Korea Open 2019 itu karena di babak pertama lawan mereka mundur pada awal pertandingan.

"Kami masih beradaptasi dengan lapangan karena kemarin belum bermain penuh di babak pertama," ucap Rian dalam keterangan resmi via Tim Humas dan Media PBSI.

"Kami masih belajar dengan kondisi angin dan shuttlecock. Itu juga yang membuat kami masih melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.

"Ini menjadi evaluasi kami untuk pertandingan selanjutnya.

"Kami harus menjaga fokus dan stamina. Sudah masuk delapan besar faktor tersebut sangat berpengaruh," timpal Fajar.

"Siapa yang lebih siap, dia yang akan menang," tandasnya.

Perempat final Korea Open 2023 akan berlangsung di Jinnam Stadium, Yeosu, Korea Selatan, pada Jumat (21/7/2023) mulai pukul 11.00 waktu setempat atau 09.00 WIB.

Fajar/Rian akan tampil pada partai keenam di Lapangan 2 dengan perkiraan waktu pertandingan adalah pukul 13.20 WIB.

LINK LIVE STREAMING KOREA OPEN 2023

Jumat (21/7/2023), Perempat Final

Link 1 (Lapangan 1) - iNews TV via RCTI+
Link 2 (Lapangan 2) - Youtube BWF TV
Link 3 (Lapangan 3) - Youtube BWF TV
Link 4 (Live Score) - BWFBadminton.com

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P