Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ganda putra terbaik China pada saat ini tersebut sempat lengah dan kecolongan ketika Kim/Wang merebut dua angka berturut-turut.
Penampilan solid ditunjukkan Liang/Wang untuk merebut interval pertama dengan skor cukup mencolok 11-5.
Selepas jeda, Kim/Wang masih belum mampu sekalipun mengejar torehan angka Liang/Wang yang semakin nyaman.
Alhasil, mereka harus tumbang pada gim pertama walau sempat menahan Liang/Wang satu kali.
Baca Juga: Korea Open 2023 - Comeback 5 Angka dan Kunci Fajar/Rian Redam Kebangkitan Ganda Malaysia
Alih-alih membaik, penampilan Kim/Wang tidak jauh berbeda dengan apa yang telah mereka tunjukkan pada gim pertama.
Pada gim kedua ini, Kim/Wang kembali tak bisa berbuat apa-apa dalam bersaing melawan Liang/Wang.
Dengan kemenangan ini, Liang/Wang memastikan satu tempat di semifinal Korea Open 2023.
Pada fase empat besar, unggulan kedua Korea Open 2023 tersebut masih menunggu calon lawan yang akan dihadapi.
Ya, Liang/Wang tinggal menunggu pemenang laga antara Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) dan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India).