Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Secara keseluruhan masih banyak yang harus ditingkatkan. Performa Aaron/Wooi Yik sedikit kurang," kata Rexy, dikutip BolaSport.com dari Harian Metro.
Bendera Malaysia pada akhirnya dibawa paling jauh oleh Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.
Pasangan yang baru saja bereuni di US Open 2023 tersebut menjadi satu-satunya wakil Negeri Jiran pada perempat final.
Tren kemenangan Goh/Izzuddin sejak comeback kemudian dihentikan unggulan pertama, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia), dengan skor 9-21, 21-23.
Adapun Man Wei Chong/Tee Kai Wun, yang baru-baru ini menjuarai Taipei Open, kandas di babak pertama usai disingkirkan Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea) dengan skor 14-21, 17-21.
Baca Juga: Korea Open 2023 - Cukup 34 Menit, Tai Tzu Ying Menangi Duel Ratu Bulu Tangkis Episode ke-23
"Man Wei Chong/Tee Kai Wun masih perlu meningkatkan konsistensi mereka," ujar Rexy.
"Nur Izzuddin Rumsani/Goh Sze Fei sejak berpisah, kemarin melawan ganda nomor satu dunia dari Indonesia ada sedikit rasa kurang percaya diri," tutur Rexy melanjutkan.
Ganda campuran besutan Nova Widianto yakni Chen Tang Jie/Toh Ee Wei dan Hoo Pang Ron/Teoh Mei Xing juga tak luput dari bahan evaluasi Rexy.
Khususnya Chen/Toh, pasangan yang telah menyabet dua gelar juara BWF World Tour Super 300 itu dinilai Rexy masih banyak melakukan kesalahan.