Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Miami Vs Atlanta United, Lionel Messi Siap Debut Starter Lawan Pemain Termahal di Amerika

By Beri Bagja - Rabu, 26 Juli 2023 | 03:00 WIB
Lionel Messi mencetak gol yang memenangkan Inter Miami atas Cruz Azul dalam debutnya di DRV PNK, Fort Lauderdale, pada laga Leagues Cup (21/7/2023). Messi siap jadi starter dalam laga keduanya melawan Atlanta United (25/7/2023). (CHANDAN KHANNA/AFP)

"Semuanya akan tergantung dengan bagaimana perasaan mereka," ujarnya.

Spesifik bagi Martino, partai Inter Miami vs Atlanta United cukup emosional.

Mantan nakhoda Messi dan Busquets sewaktu di Barcelona itu ialah pelatih yang mempersembahkan satu-satunya gelar juara MLS dalam sejarah Atlanta.

Martino membawa klub beralias The Five Stripes menjadi kampiun pada 2018.

Baca Juga: Kylian Mbappe Dirayu Gaji 11,6 Triliun Setahun, Jangan Suuzan Dulu Mengecapnya Mata Duitan

Dalam partai nanti, Messi juga akan berkesempatan menghadapi juniornya di timnas Argentina, Thiago Almada.

Pemain serang berusia 22 tahun itu termasuk sosok yang pernah dijuluki titisan Messi.

Almada sendiri berstatus pemain termahal dalam sejarah MLS ketika direkrut Atlanta dari Velez Sarsfield senilai 16 juta dolas AS tahun lalu.

Ia juga termasuk kontingen skuad juara Piala Dunia 2022 yang dipimpin Leo Messi.

Dengan prestasi itu, Almada menjadi pemain aktif pertama di MLS yang memenangi Piala Dunia.

Pada klasemen MLS 2023 Wilayah Timur, posisi Atlanta di peringkat 7 jauh lebih baik dari Miami, yang masih terkapar di dasar tabel.

Bagi Lionel Messi dkk., kemenangan atas Atlanta akan menjamin tiket ke babak 32 besar Leagues Cup 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P