Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebelum Cetak Sejarah, Messi Tenangkan Bocil yang Nangis di Lapangan

By Ade Jayadireja - Rabu, 26 Juli 2023 | 12:30 WIB
Lionel Messi kembali tampil trengginas saat Inter MIami menggebuk Atlanta UNited 4-0 di Leagues Cup 2023. (CHANDAN KHANNA/AFP)

Berkat kemenangan atas Atlanta United, Inter Miami memastikan diri lolos menuju fase gugur Leagues Cup.

Mereka memimpin klasemen South 3 dengan mengemas enam poin dari dua pertandingan.

Adapun dua tim di bawah Inter Miami adalah Atlanta United dan Cruz Azul yang sama-sama belum mendapatkan angka.

Tugas Messi dan Inter Miami selanjutnya semakin berat karena akan menghadapi Charlotte FC di Major League Soccer (MLS).

Dikatakan berat karena liga domestik musim ini kurang bersahabat bagi skuad asuhan Gerardo Martino.

Inter Miami menduduki peringkat ke-15 klasemen Eastern Conference alias juru kunci.

Tim milik David Beckham itu mengumpulkan 18 poin dari 22 penampilan.

Inter Miami membukukan 14 kekalahan, tiga kali imbang, dan cuma lima kemenangan.

Agar bisa masuk babak play-off, Inter Miami harus finis minimal di peringkat ketujuh pada musim reguler.

Posisi tersebut dikuasai Atlanta United yang mengantongi 35 angka.

Musim reguler sendiri berisi 34 laga.

Artinya, Messi cs memiliki 12 partai buat mendongkrak posisi mereka.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P