Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Puji PSSI, Thomas Doll Bicara soal Frank Wormuth yang Jadi Konsultan Timnas U-17 Indonesia

By Wila Wildayanti - Rabu, 26 Juli 2023 | 20:30 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengaku siap memperkenalkan sepak bola Indonesia kepada konsultan pelatih timnas U-17 Indonesia Frank Wormuth. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Ia pun percaya bahwa Wormuth adalah pelatih yang bagus dan Thomas Doll percaya pria ini bakl bisa membawa perubahan di sepak bola Indonesia.

Apalagi pengalaman yang dimiliki Wormuth tidak main-main dan pelatih kelahiran 13 September 1960 tersebut pernah melatih klub di Jerman dan Belanda.

Baca Juga: Frank Wormuth Mulai Dampingi Timnas U-17 Indonesia pada Agustus 2023, Ini Tugasnya

Dengan pengalaman itu pun Thomas Doll percaya bahwa Frank Wormuth nantinya bisa membawa perkembangan di sepak bola Indonesia.

Bahkan para pelatih di Tanah Air pun harus bisa belajar banyak dari Wormuth.

“Ya saya senang dia di sini, dia adalah absolutely top man,” ucap Thomas Doll.

“Dia juga melatih untuk yang ingin mendapatkan academy pro di Jerman, dia juga sangat berpengalaman.

“Di Belanda juga dia tahun lalu melatih klub, dan untuk masalah pengembangan sepak bola muda dia sudah sangat khatam. Jadi banyak orang belajar dari dia, termasuk para pelatih di sini.”

Wormuth sendiri dijadwalkan bakal datang ke Tanah Air pada awal Agustus 2023 ini.

Dengan kedatangan pelatih asal Jerman ini, Thomas Doll mengaku siap memperkenalkan Indonesia.