Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada babak pertama turnamen level super 500 ini, Ester akan menghadapi tumpuan Thailand Supanida Katethong.
Setelah itu, Putri Kusuma Wardani tampil melawan wakil Korea Selatan Sim Yu-jin guna meraih tiket 16 besar.
Koman Ayu Cahya Dewi menjadi penutup rentetan aksi di lapangan 2 saat berjumpa wakil India Tasnim Mir.
Satu nomor terakhir adalah ganda campuran, di mana ada lima amunisi tim garuda yang tampil dengan melibatkan 1 derbi.
Ya, pada hari ini ada laga derbi Merah-putih saat Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja bersua Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.
Dengan adanya derbi ini membuat Indonesia setidaknya sudah menempatkan satu pasangan ganda campuran di babak kedua.
Ganda campuran lainnya yang tampil adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.
Tampil di bawah naungan PB Djarum, Praveen/Melati berjumpa pasangan Taiwan Chang Ko Chi/Lee Chih Chen.
Sedangkan Rehan//Lisa tampil melawan pasangan Hong Kong Tang Chun Man/Tse Ying Tsuet.
Rangkaian pertandingan hari kedua Australian Open 2023 bergulir mulai pukul 06.00 WIB.