Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Buka Alasan Piala Dunia U-17 2023 Hanya Digelar di Pulau Jawa

By Abdul Rohman - Rabu, 2 Agustus 2023 | 22:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (2/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Akan tetapi, berdasarkan jadwal kunjungan FIFA, hanya empat veneu yang diinfeksi.

Jakarta International Stadium (JIS) menjadi stadion pertama yang ditinjau FIFA, Sabtu (29/7/2023).

Dilanjutkan ke Stadion Si Jalak Harupat Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (30/7/2023).

Lalu Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Jawa Timur, Senin (31/7/2023).

Dan terakhir, Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (1/8/2023).

"Kita usulkan delapan stadion, enam yang sudah direnovasi untuk (Piala Dunia) U-20 (yang batal digelar), tambah dua," ucap Erick Thohir.

"Dari hasil kesepaktan budgeting tadi, ya kita lihat sepertinya dikerucutkan menjadi empat," sambung pria berusia 53 tahun tersebut.

Dikatakan Erick Thohir, FIFA percaya empat lokasi yang disebut di atas mampu menggelar Piala Dunia U-17 2023 dengan baik.

"Memang ya kembali konteksnya kembali ini tinggal 100 hari," kata Erick Thohir.

"Kita tidak mau ambil resiko hal-hal yang justru nanti jadi bumerang."

"FIFA optimistis empat staduion ini bisa, mereka punya perhitungan sendiri," tutupnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P