Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pram/Yere ingin tampil all out untuk memperjuangkan tiket semifinal, seiring dengan mereka sedang merasa dalam performa yang bagus selama di Australia.
"Harus diakui, belakangan ini performa dan pola permainan kami membaik. Meski begitu, performa dan pola permainan kami tetap ada yang harus diperbaiki lagi," ucap Yere.
"Untuk menghadapi perempatfinal, kami harus mewaspadai kecepatan dan power Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Kami harus siap capek saja. Itu (akan jadi) pertandingan yang tidak mudah," ucapnya bertekad.
Pram juga tak kalah siaga. Mengingat-ingat kekalahan dalam pertemuan terakhir mereka, ia berharap tidak lambat panas ketika gim pertama langsung dimulai.
"Besok lawan Jepang, sebelumnya sempat ketemu dan kalah di Korea Open," ujar Pramudya.
"Kami mau mencoba lebih baik. Yang penting strateginya harus in dulu dari awal. Semoga hasilnya kali ini bisa lebih baik dibanding saat ketemu Korea silam," tandasnya.