Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Quartararo juga mulai perlahan merapat ke 10 besar di posisi ke-12. Sementara Marc Marquez tertahan di posisi ke-14
Memasuki 30 menit kedua, run kedua para pembalap telah dimulai. Maverick Vinales cukup mengesankan, ia masih berhasil mengamankan tempatnya di posisi kesembilan berkat run pertamanya.
Posisinya berubah lebih baik dengan naik ke posisi keenam. Adapun Quartararo dan Marquez masih terseok-seok di barisan tengah.
Sementara itu, Bezzecchi makin tampil menggila. Ia sukses merebut posisi pertama kembali dengan 1 menit 59,716 detik. Diikuti Vinales yang juga makin nyetel dengan melesat di posisi kedua.
Luca Marini mengalami crash pada saat sesi menyisakan 27 menit terakhir. Terjadi highside cukup horor. Beruntung adik Valentino Rossi itu masih selamat.
Dari Yamaha, Franco Morbidelli yang tampil lebih mending. Pembalap jebolan VR46 Academy itu selangkah demi selangkah merapat ke 10 besar di posisi ke-11.
Quartaro terlihat sangat bekerja keras memacu YZR-M1 miliknya, tapi ia tidak mendapat hasil cukup apik. Sekencang apapun Quartararo tancap gas, motornya tetap tidak bisa menembus catatan lap para rider di 10 besar. Dari posisi ke-16 ia cuma' maju ke posisi k-14.
Bezzecchi, Vinales dan Martin memimpin tiga besar. Namun barisan tersebut langsung terkoyak dengan penampilan epic penuh kerja keras dari Aleix Espargaro yang mencatatkan 1 menit 59,694 detik dan langsung melesat ke posisi teratas. Tak berselang lama terjadi perubahan, Ducati kembali mendominasi.
Sementara, nasib dua rider Repsol Honda masih belum membaik. Marquez justru menurun ke-19. Sedangkan Joan Mir yang comeback di seri Inggris, juga belum menunjukkan kegarangannya dengan berada di posisi ke-17.
Berbagai perubahan dalam 12 menit terakhir ini mulai mendesak sang juara dunia bertahan, Bagnaia terlempar dari 10 besar dan turun ke posisi ke-11.