Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-17 Indonesia Kembali Telan Kekalahan, Bima Sakti Ungkap Wejangan dari Frank Wormuth

By Wila Wildayanti - Minggu, 6 Agustus 2023 | 14:30 WIB
Konsultan sekaligus Direktur Teknik PSSI, Frank Wormuth yang bakal mendampingi Bima Sakti di timnas U-17 Indonesia menjelang Piala Dunia U-17 2023. (INSTAGRAM/@FCGRONINGEN)

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas U-17 Indonesia Vs Kashima Antlers: Kekalahan dari Barcelona Jadikan Pelajaran 

“Rencanan kami akan evaluasi semua dan membentuk lagi sesi latihan sesuai dengan hasil dua uji coba ini,” lanjutnya.

Sementara itu, evaluasi memang akan dilakukan oleh tim pelatih.

Apalagi beberapa catatan telah diberikan oleh konsultan Frank Wormuth.

Namun, seleksi terus dilakukan sampai dengan tim pelatih menemukan pemain terbaik.

Apalagi Bima Sakti telah mengaku akan mencari pemain tambahan untuk bisa mendongkrak kekuatan tim.

Selain ada pemain tambahan, seleksi dari pemain-pemain yang sebelumnya telah lolos pun akan dilihat dengan baik.

Sebab hanya pemain yang terpilih nantinya bisa terbang ke Jerman untuk mengikuti TC jangka panjang di sana.

Timnas U-17 Indonesia memang direncanakan menjalani TC di Jerman sebagai persiapan menuju Piala Dunia U-17 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P