Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ribuan pelari ini memperebutkan hadiah hingga ratusan juta untuk kategori pemula atau pelajar putra-putri hingga umum.
Pada setiap titik lintasan, para panitia sudah bersiap.
Baik panitia lari, medis dan ambulans, petugas keamanan hingga fotografer.
Dalam jarak titik tertentu, juga tersedia minuman bagi peserta yang membutuhkan.
Selain itu, peserta juga disuguhkan dengan berbagai macam pertunjukan seni.
Baca Juga: Drama Transfer Kylian Mbappe Mulai Temukan Solusi, 3 Klub Inggris Bisa Jadi Penentu
Mulai dari seni musik tradisional, tari-tarian, hingga putra-putri Riau berpakaian tradisional yang turut memberikan semangat kepada para pelari.
Mohammad Iqbal mengatakan, Riau Bhayangkara Run akan dijadikan agenda tahunan karena mendapat sambutan positif dari masyarakat.
Bahkan ia bekekeinginan agar pada tahun mendatang Riau Bhayangkara Run bisa lebih besar dan memperlombakan kategori internasional.
"Tahun depan harus lebih besar daripada ini."