Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Masuk babak kedua, belum ada peluang akurat yang diciptakan oleh Inter Miami dan FC Dallas hingga menit ke-55.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Aura Juara Raja Bulu Tangkis Malaysia Kembali, Yakin Saingi Anthony Ginting?
Pada menit ke-63, FC Dallas mampu menjebol gawang Inter Miami melalui Alan Velasco.
Dua menit kemudian, Inter Miami memperkecil kedudukan berkat gol yang dilesakkan oleh Benjamin Cremaschi.
Cremaschi mencetak golnya lewat tembakan kaki kanan dari dalam kotak penalti usai memanfaatkan umpan yang dikirimkan oleh Alba.
Tak berselang lama, pasukan Nico Estevez kembali menjebol gawang Inter Miami.
Gol keempat milik FC Dallas tercipta berkat gol bunuh diri Robert Taylor.
Memasuki menit ke-80, The Herons mencetak gol ketiganya lewat gol bunuh diri Marco Farfan.
Lima menit kemudian, Inter Miami menyamakan kedudukan berkat Messi.