Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditolak Pulang ke Barcelona, Neymar Buka Peluang Jadi Musuh Lionel Messi di MLS

By Raka Kisdiyatma Galih - Kamis, 10 Agustus 2023 | 07:40 WIB
Dua pemain Paris Saint-Germain dan direktur olahraga klub menjadi sasaran kemarahan Neymar menyusul kekalahan dari AS Monaco. (GEOFFROY VAN DER HASSELT/AFP)

Ada sejumlah alasan yang mendasari keputusan Barcelona.

Namun, alasan utamanya adalah faktor finansial.

El Barca merasa memboyong Neymar tak masuk akal dilihat dari sisi finansial karena mereka tidak akan bisa menyanggupi permintaan gaji penyerang berusia 31 tahun itu.

Baca Juga: Pemain Gagal AC Milan Diplot Suksesor Riyad Mahrez, Man City Langsung Tembak Angka Rp1,3 Triliun

Neymar diketahui menerima gaji sebesar 56,4 juta euro (Rp942,2 miliar) per tahun di PSG.

Selain itu, PSG juga telah mematok harga Neymar di angka 150 juta euro (sekitar Rp2,5 triliun).

Nominal tersebut mustahil untuk ditebus Barcelona.

Usai gagal pulang ke Barcelona, Neymar kini malah berpeluang untuk menyusul Lionel Messi ke Major League Soccer.

Namun, Neymar ke MLS bukan untuk bergabung dengan Inter Miami, melainkan ke Los Angeles FC.

Baca Juga: Kacau! Lawan Pertama Man United Ganti Pelatih Cuma 3 Hari Jelang Start Liga Inggris