Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jalan Panjang Lionel Messi Jadi Raja Perekik, Masih Butuh 13 Lesakan!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Jumat, 11 Agustus 2023 | 05:30 WIB
Lionel Messi mencetak gol freekick dalam laga debutnya bersama Inter Miami melawan Cruz Azul dalam ajang Leagues Cup di Stadion DRV PNK, Sabtu (22/7/2023) pagi hari WIB. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

Dengan tambahan dua gol via perekik tadi, dikutip BolaSport.com dari MessivsRonaldo App, gol Messi dari situasi bola mati telah mencapai 64 gol.

Catatan itu merupakan gabungan gol tendangan bebas yang dihasilkan Lionel Messi baik di level klub dan timnas Argentina.

Jumlah tersebut cukup jauh meninggalkan rival beratnya, Cristiano Ronaldo.

Cristiano Ronaldo diketahui telah mencetak gol perekik sebanyak 60 gol sampai saat ini.

Baca Juga: Burnley Vs Man City - 6 Laga Lupa Cara Cetak Gol, Haaland Bisa Mengakhirinya Saat Lawan Mangsa Favorit

Lalu, siapakah pemegang gelar raja tendangan bebas di dunia sepak bola?

Dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda, gelar raja perekik sejauh ini masih dipegang oleh maestro asal Brasil, Juninho Pernambucano.

Sepanjang kariernya, Juninho tercatat sudah mencetak 118 gol baik itu di klub maupun timnas Brasil.

Dari 118 gol itu, 77 di antaranya lahir dari situasi tendangan bebas.

Wajar jika Juninho sampai saat ini masih memegang gelar sebagai raja perekik di dunia.