Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Yang membuat kami prihatin, saya sangat kecewa dengan tidak hadirnya dua pemain dengan berbagai macam alasan."
"Pertama Persija Jakarta (Rizky Ridho), yang kedua PSM Makassar (Dzaky Asraf)."
"Yang perlu saya sampaikan, saya informasikan, untuk kepentingan nasional, hanya dipanggil untuk memperkuat timnas itu saja oleh pelatihnya ditahan, tidak dilepas."
"Bangsa ini memerlukan tenaga dan pikiran para pemain yang memang dibutuhkan."
"Akan tetapi kalau pelatih asingnya yang ada di negara ini, yang cari makan di negara ini mempersulit, saya kira masyarakat bisa menilai sendiri."
"Hal ini akan saya laporkan ke Ketua Umum agar ada tindakan ke depan seperti apa, tidak bisa kita biarkan," kata Sumardji.
Di sisi lain, Dito rupanya memiliki harapan serupa.
Dito menilai bahwa seorang pemain seharusnya menjadikan timnas Indonesia sebagai prioritas utama.
Baca Juga: Link Live Streaming Persebaya vs Persita - Kesempatan Bajul Ijo Singkirkan Fobia GBT
"Harapan kita ketika Merah Putih memanggil, hal itu seharusnya menjadi prioritas utama," kata Dito, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.