Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Rencana tanggal 15 Agustus akan mengumpulkan beberapa pemain yang sudah terseleksi di 12 kota."
"Kemudian akan dilakukan seleksi lagi di tingkat nasional pada tanggal 15, 16, dan 17 Agustus di Jakarta," tambahnya.
Baca Juga: PSSI Ungkap Jumlah Pemain Timnas U-17 Indonesia yang Dibawa ke Jerman Bisa Kurang dari 30 Orang
Bima Sakti menegaskan bahwa kerangka utama timnas U-17 Indonesia sudah mulai terbentuk.
Berikutnya tinggal menambahkan pemain-pemain yang sesuai dengan kebutuhan tim.
Menurutnya, pemain tersebut harus memiliki kualitas dan bisa jadi penambah kekuatan skuad Garuda Asia.
"Timnas U-17 yang pasti sudah mempunyai kerangka dan tinggal mencari tambahan lagi dari luar."
"Pasti ada tambahan satu-dua pemain yang luar biasa."
"Kami memang butuh pemain yang siap untuk turnamen besar Piala Dunia dengan rentang waktu yang tinggal tiga bulan lagi," pungkasnya.