Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Kroasia itu dengan percaya diri bahwa sebenarnya Persib seharusnya bisa meraih kemenangan apda laga melawan Barito Putera ini.
Ia hanya menyayangkan peluang-peluang yang dimiliki tim asal Kota Kembang tersebut tak berbuah gol.
Sehingga Persib harus merasa puas dengan hanya mengamankan satu poin.
“Saya percaya, kami seharusnya bisa menang di pertandingan ini, tapi kembali akhirnya kami harus kehilangan dua poin,” tuturnya.
Sementara itu, hasil ini pun membuat Persib harus puas berada di posisi ke-15 klasemen sementara Liga 1.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini - Dibuka dengan Persib, Ditutup oleh Persija
Persib hanya baru mengemas delapan poin dari delapan laga yang telah dilakoninya.
Maung Bandung pun harus kembali berjuang pada pekan ke depan agar bisa merangkak naik ke posisi atas klasemen Liga 1.
Sebab persaingan di Liga 1 hingga saat ini cukup ketat.
Bahkan di posisi atas dengan mudah masih silih berganti yang memimpin puncak klasemen, untuk itu Persib pun masih memiliki peluang bangkit.