Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengaku kesulitan mendapatkan para pemain yang ia inginkan untuk bergabung dengan Timnas U-23 Indonesia.
Hal ini membuat persiapan Timnas U-23 Indonesia sedikit terhambat.
Tentu, kesulitan ini juga dialami oleh rival segrup Timnas U-23 Indonesia pada Piala AFF U-23 2023.
"Sejujurnya dengan anda. Terkait persiapan skuad, ini tidak terlalu bagus," ujar Shin Tae-yong dihadapan awak media termasuk BolaSport.com.
"Tak hanya itu, ini tidak hanya berlaku untuk tim kita, tetapi juga berlaku untuk semua tim peserta disini."
"Indonesia, Timor Leste, juga Malaysia dan saya pikir Vietnam juga berada dalam situasi yang sama," lanjutnya.
Shin Tae-yong pun memahami salah satu alasan dibalik itu adalah jadwal Liga domestik di negara-negara ASEAN masih berlangsung.
Baca Juga: Respons Dingin Shin Tae-yong Setelah Gagal Bawa Kekuatan Terbaiknya ke Piala AFF U-23 2023
"Saya berkata demikian karena Liga domestik masih berlangsung," ujar Shin Tae-yong.
"Jadi, sebagai pelatih kepala dari Timnas U-23 Indonesia, saya tidak bisa membawa para pemain yang saya inginkan."