Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tegas! Asisten Shin Tae-yong Sebut Pemain Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 Bukan Grade B

By Wila Wildayanti - Jumat, 18 Agustus 2023 | 05:00 WIB
Latihan resmi Timnas U-23 Indonesia di Nonglalok Stadium, Kamis (17/8/2023). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

Lima pemain tersebut yakni Nuri Agus (FC Bekasi), Esal Sahrul (Persita Tangerang), Salim Akbar Tuharea (Madura United), Muhammad Ragil (Bhayangkara FC), dan Abdul Rahman (RANS Nusantara FC).

Melihat situasi ini, tak sedikit yang menilai bahwa pemain-pemain timnas U-23 Indonesia ini merupakan lapis kedua.

Soalnya, sebagian besar nama yang dibawa ke Thailand adalah pemain cadangan di klub Liga 1 2023-2024.

Baca Juga: BREAKING NEWS - AFC Beri Surat, 2 Pemain Timnas U-23 Indonesia yang Disanksi Tak Bisa Tampil di Piala AFF U-23 2023

Menanggapi hal ini, Nova Arianto mengatakan bahwa persiapan timnas U-23 Indonesia memang bisa disebut jauh dari kata ideal.

Akan tetapi, situasi sulit ini tak hanya menghampiri Tim Merah Putih.

Banyak negara yang tampil di Piala AFF U-23 2023 juga tak bisa menurunkan pemain terbaik mereka.

Pasalnya, kompetisi di masing-masing negara sama-sama masih bergulir.

“Perjuangan akan dimulai dan Piala AFF U-23 kali ini menjadi rangkaian persiapan tim nasional U-23 menuju Kualifikasi Piala Asia U-23 di bulan September,” tulis Nova Arianto di akun Instagram pribadinya, Jumat (18/8/2023).

“Persiapan memang jauh dari kata ideal, dari persiapan maupun komposisi pemain, tetapi kami pikir semua negara mungkin mengalami hal yang sama karena kompetisi sedang berjalan,” ucapnya.