Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
John Egan dkk. menggunakan jersey berwarna kuning-kuning saat berduel menghadapi tuan rumah.
Baca Juga: Jadwal Liga Inggris dan Klasemen - Man United Alergi Udara London, Man City Sambut Raja Sementara
Seragam kuning-kuning juga menjadi pilihan tim tamu Everton saat melawat ke markas Aston Villa pada laga pembuka pekan kedua musim lalu.
Ketiga, kemiripan nomor punggung pencetak gol dan status pemain.
Dua gol kemenangan yang diraih Nottingham Forest atas Sheffield United dicetak oleh Taiwo Awoniyi dan Chris Wood.
Musim lalu, dua gol bagi kemenangan Aston Villa atas Everton dihasilkan oleh Danny Ings dan Emiliano Buendia.
Menariknya baik Taiwo Awoniyi (Nottingham Forest) maupun Danny Ings (Aston Villa) yang menjadi pencetak gol pertama dalam dua laga pembuka berbeda musim tersebut sama-sama mengenakan nomor punggung 9.
Sementara itu Chris Wood (Nottingham Forest) dan Emiliano Buendia (Aston Villa) yang mencatatkan nama mereka di papan skor pada laga pembuka pekan kedua berbeda musim sama-sama mencetak gol saat turun merumput dengan status pemain pengganti.
Dari sisi waktu kedua pemain mencetak gol pun sekilas mirip.
Chris Wood membobol gawang Sheffield United pada menit ke-89 sementara gol yang dibuat Emiliano Buendia ke gawang Everton pada duel pembuka pekan kedua musim lalu terjadi pada menit ke-86.
Terakhir, baik Aston Villa yang menjadi pemenang pada laga pembuka pekan kedua musim 2022-2023 maupun Nottingham Forest yang meraih tiga poin pada pertandingan pembuka pekan kedua musim ini sama-sama pernah menjadi juara Piala Champions.
Nottingham Forest merupakan kampiun Eropa musim 1978-1979 dan 1979-1980
Sementara itu, Aston Villa menjadi yang terbaik di Benu Biru pada musim 1981-1982.