Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Dunia 2023 - Start Meresahkan Putri KW meski Menang, Nyaris Dipaksa Rubber Lawan Pemain 19 Tahun Ukraina

By Nestri Y - Senin, 21 Agustus 2023 | 15:48 WIB
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani saat tampil di babak 64 besar Kejuaraan Dunia 2023, di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023). (MIKAEL ROPARS/BADMINTON PHOTO)

Putri KW masih terus dominan hingga 6-1.

Reli-reli sempat terjadi, tapi tetap mampu dikendalikan oleh Putri.

Sementara Polina Buhrova, yang notabene baru mentas dari level junior masih kebingungan meladeni setiap pukulan dari Putri.

Pemain 19 tahun itu juga masih sering berbuat kesalahan sendiri, yang imbasnya menguntungkan bagi pundi-pundi skor Putri KW.

Putri terus melesat hingga keunggulan cukup jauh 9-1.

Pukulan netting deception darinya sulit diterka lawan.

Beberapa kali smesnya juga berhasil mematahkan pertahanan Buhrova. 

Adapun Buhrova kerap melakukan kesalahan berupa pukulan melebar di sisi backhand Putri. Skor 11-3 untuk keunggulan Putri KW.

Setelah jeda interval, lawan mempercepat tempo. Beberapa kali Putri KW kecolongan.

Namun Putri segera bangkit, menyesuaikan tempo hingga berhasil menambah keunggulan 16-5.