Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Peran Cristiano Ronaldo untuk merekrut kolektor 14 caps timnas Portugal itu disebut krusial.
Sang bintang sampai mengontak juniornya secara langsung guna meyakinkannya pindah ke Al Nassr pada Juli lalu.
"Keluarga kami berasal dari Brasil, tapi dia memilih kewarganegaraan Portugal untuk mewujudkan mimpi bermain dengan Cristiano," ucap saudara perempuan Otavio menyoal sosok CR7 sebagai idola sang gelandang.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ambyar, Messi Hadir di Kandang Al Nassr
Pemain bernama lengkap Otavio Edmilson da Silva Monteiro menyudahi pengabdian 10 tahun bersama Porto.
Musim lalu Otavio mencetak 7 gol dan 13 assist dalam 44 partai lintas kompetisi bagi Porto.
Dengan banderol 60 juta euro, dia kini menjadi pembelian termahal kedua dalam sejarah transfer Liga Arab Saudi.
Nilai perekrutannya cuma kalah dari superstar Brasil, Neymar Jr.
Baru diresmikan 15 Agustus lalu, Neymar dicomot Al Hilal dari PSG dengan harga 90 juta euro.