Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Garuda Muda harus menunggu kepastian tiket lolos ke semifinal sampai hari terakhir fase grup.
Shin Tae-yong mencoba merefleksikan perjalanan Timnas U-23 Indonesia selama Piala AFF U-23 2023.
Pelatih asal Korea Selatan tersebut telah mengmati beberapa tim, termasuk lawan mereka di fase grup, yaitu Malaysia.
Saat itu, Garuda Muda kalah 1-2 dari Malaysia di laga pembuka fase grup.
"Saya tentunya telah mengamati beberapa pertandingan," ujar Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com.
"Dan saya tahu Malaysia di turnamen ini karena kita bertanding lawan mereka," lanjutnya.
Menrut Shin Tae-yong, Thailand memiliki materi skuad terbaik diantara semua tim di Piala AFF U-23 2023.
"Dan saya pikir Thailand memiliki skuad terbaik dalam kesempatan ini," ujar Shin Tae-yong.
"Mereka membawa skuad terbaik dibandingkan tim lainnya (di Piala AFF U-23 2023)," lanjutnya.