Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Akan tetapi, kondisi tersebut tidak bertahan lama setelah Gregoria menjaga keunggulan 13-8.
Keunggulan ini dijaga Gregoria pada kedudukan 14-8.
Yeo berusaha bangkit 13-14 setelah mencetak lima poin berturut-turut.
Yeo lalu mencetak angka berikutnya untuk menyamakan kedudukan 14-14.
Yeo selanjutnya berbalik memimpin 15-14 hingga unggul 16-14.
Gregoria mendekat 15-16 dan mencatat skor imbang 16-16.
Laga kembali mendebarkan setelah Yeo memimpin 17-16. Setelah melalui reli panjang, Gregoria menyeimbangkan kedudukan 17-17 dan memimpin 18-17.
Tetapi, Yeo menyamakan skor lagi menjadi 18-18 dan unggul 19-18.
Gregoria mencatat skor imbang 19-19 dan membukukan match point 20-19. Namun, Yeo menyamakan skor 20-20 sehingga pemenang ditentukan melalui adu setting.
Laga berlangsung sengit hingga kedudukan 22-22. Yeo mengambil momentum dengan mencetak dua angka berikutnya dan menciptakan rubber game.