Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pertandingan pun seperti berjalan searah karena Brasil menguasai permainan dengan baik.
Sehingga dengan mudah kuarter kedua menjadi milik Brasil dengan skor 57-27.
Setelah turun minum, Iran berusaha bangkit dengan menipiskan skor.
Kerja keras para pemain Iran pun mulai terlihat sedikit demi sedikit.
Baca Juga: FIBA World Cup 2023 - Timnas Basket Kanada Semringah Sukses Gebuk Prancis dengan Menang Besar
Meski belum menipiskan skor, tetapi perlawanan yang dilakukan Iran membuat skor hanya selisih 46-82.
Meski pada laga ini, akhirnya Brasil berhasil menutup pertandingan dengan skro 100-59.
Dengan hasil ini, pelatih Brasil Gustavo Conti itu mengatakan bahwa pertandingan melawna Iran merupakan laga yang luar biasa.
“Ini adalah pertandingan yang luar biasa. Kami memiliki transisi yang sangat baik, entah itu dalam hal serangan maupun pertahanan kami,” ujar Gustavo Conti kepada awak media termasuk BolaSport.com di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, Sabtu (26/8/2023).
Menurutny, Brasil sukses meraih kemenangan ini karena kerja keras para pemainnya yang tampil dengan kompak.