Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lionel Messi Bawa Keajaiban, Peluang Inter Miami Masuk Lubang Jarum Play-off MLS Tak Lagi Mustahil

By Beri Bagja - Minggu, 27 Agustus 2023 | 10:20 WIB
Lionel Messi (tengah) merayakan gol untuk Inter Miami dalam partai debutnya di MLS saat melawan New York Red Bulls di Red Bull Arena, Harrison (26/8/2023). (AL BELLO/AFP)

Total ada 29 klub peserta MLS 2023 yang terbagi tidak rata ke dalam dua zonasi klasemen di Wilayah Timur dan Barat.

Ke-15 klub di Wilayah Timur menjalani dua partai melawan semua musuh di zona mereka (kandang-tandang), plus 6 wakil dari Wilayah Barat (masing-masing satu laga).

Baca Juga: Real Madrid Tetap Gacor Tanpa Bomber, Siapa Itu Kylian Mbappe?

Adapun ke-14 klub Wilayah Barat akan melakoni duel kandang-tandang melawan musuh satu zona, juga 1 atau 2 laga tambahan menghadapi salah satu di antara mereka lagi, selain meladeni 6 atau 7 wakil dari Timur (masing-masing satu laga).

Setelah semuanya kelar memainkan 34 partai musim reguler, peserta dengan raihan poin terbaik di klasemen gabungan/keseluruhan akan mendapatkan gelar resmi Supporter's Shield.

Jalur untuk menentukan juara MLS 2023 berlanjut ke babak play-off (MLS Cup Play-off).

Fase terakhir ini diikuti 7 klub terbaik di masing-masing zona yang akan lolos otomatis ke ronde 1 play-off.

Sementara itu, tim peringkat 8 dan 9 akan diadu lagi buat memperebutkan satu jatah sisa melalui status wild card.

AL BELLO/AFP
Lionel Messi jalani debut setengah jam di MLS dengan ukiran gol saat Inter Miami menggasak New York Red Bulls di Red Bull Arena, Harrison (26/8/2023).

Setelah susunan komplet, masing-masing wilayah akan menggelar fase perempat final, semifinal, hingga final (Conference final) yang semuanya bersistem satu leg.