Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurutnya, para pemain bisa tampil luar biasa tentu karena motivasi mereka.
Dengan mentalitas yang kuat itu, mereka bisa bertahan hingga akhir dengan skor imbang.
Baca Juga: Shin Tae-yong Sebut Wasit Final Piala AFF U-23 2023 Bikin Keputusan Memalukan
Nova mengatakan selama pertandingan melawan Vietnam, kekuatan mental pemain Timnas U-23 Indonesia cukup terlihat.
Dia bahkan menyebut bagaimana kualitas para pemain yang berusaha dengan kuat untuk bisa meraih hasil maksimal.
Menurut Nova, hasil akhir memang tidak memuaskan.
Tetapi, para pemain timnas U-23 bisa belajar banyak agar bisa bangkit lebih baik lagi ke depannya.
“Di sini kita bisa belajar serta merasakan selama mental kalian kuat dan bisa menjadi satu, maka tim itu akan kuat,” kata Nova.
Nova pun tak lupa mengucapkan selamat kepada para pemain hingga tim pelatih yang telah bekerja keras dalam ajang ini.
Baca Juga: Barisan Dukungan untuk Ernando Ari, Pemain Timnas Indonesia Ikut Turun Tangan
Meski meraih hasil kurang maksimal, asisten Shin Tae-yong ini ingin melepas pemain ke klub dengan senyuman.
Nova pun berharap para pemain bisa kembali tampil dengan baik bersama klub mereka masing-masing.
“Selamat kembali ke klub boys dan terus berkembang di kompetisi, selalu bekerja keras dan selalu berikan yang terbaik selama di klub,” tutur Nova.
“Selamat istirahat Head Coach Shin Tae-yong dan pelatih semua sebelum menjalani periode FMD (FIFA MAtchday) dan Kualifikasi Piala Asia U-23,” ucap Nova.