Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia tetap bakal memperoleh bonus meski gagal juara di Piala AFF U-23 2023.
Seperti yang diketahui, timnas U-23 Indonesia harus puas menjadi runner-up di Piala AFF U-23 2023.
Tim asuhan Shin Tae-yong kalah saing dari Vietnam.
Tepatnya, timnas U-23 Indonesia menyerah melalui babak adu penalti dengan skor 5-6 pada partai final.
Meski gagal juara, skuad Garuda Muda rupanya tetap bakal diganjar bonus.
Kabar ini datang langsung dari Sumardji selaku Ketua Badan Tim Nasional (BTN).
Namun Sumardji tak mengungkapkan berapa besaran bonus yang diberikan.
"(Bonus?) sudah, sudah kita pikirkan."
"Mereka berjuang keras untuk bangsa dan negara kita."
Baca Juga: Shin Tae-yong Panggil Hulk dari PSIS untuk Perkuat Timnas Indonesia Lawan Turkmenisan
"Kita juga pikirkan," kata Sumardji.
Sementara itu, timnas U-23 Vietnam rupanya juga mendapatkan bonus terkait keberhasilan menjuarai Piala AFF U-23 2023.
Bonus tersebut datang dari Federasi Sepakbola Vietnam (VFF).
Dilansir BolaSport.com dari thethao247, VFF langsung memberikan bonus sebesar 1 miliar VND atau sekitar 637 juta rupiah tepat setelah laga melawan timnas U-23 Indonesia.
"Segera setelah upacara penghargaan pada tengah malam, untuk memberikan hadiah sekaligus mengakui prestasi seluruh tim."
"VFF memutuskan untuk memberikan 1 miliar VND kepada timnas U-23 Vietnam setelah kemenangan ini," tulis thathao247.
Namun bonus tersebut belum mencakup semuanya.
Timnas U-23 Vietnam rupanya juga diganjar bonus atas hasil yang diraih pada laga-laga sebelumnya.
Sebagai informasi, timnas U-23 Vietnam bersaing di Grup C Piala AFF U-23 2023.
Vietnam mampu menyapu bersih laga pada babak grup dengan kemenangan.
Rinciannya yakni mengalahkan Laos (4-1) lalu menumbangkan Filipina (1-0).
Kemenangan kembali diraih Vietnam pada babak semifinal.
Kali ini, Vietnam mempermalukan Malaysia dengan skor telak 4-1.
Jika ditotal, timnas U-23 Vietnam memperoleh bonus sebesar 1,8 miliar VND atau 1,1 miliar rupiah.
"Untuk keseluruhan turnamen, timnas U-23 Vietnam dianugrahi 1,8 miliar VND oleh VFF," tulis thehao247.