Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Kirim Surat ke AFC Minta Status Komang Teguh dan Taufany Bisa Bela Timnas U-23 Indonesia atau Tidak

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 29 Agustus 2023 | 22:30 WIB
Komang Teguh Trisnanda sedang menguasai bola dalam sesi latihan timnas U-23 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

PSSI sudah mengirimkan surat ke AFC untuk menanyakan status hukuman dua pemain tersebut.

AFC baru membalas surat itu ketika timnas U-23 Indonesia tiba di Thailand pada 14 September 2023.

Dalam surat itu, Komang Teguh dan Titan Agung tidak bisa bermain dan harus menjalani hukuman.

Baca Juga: Diskusi dengan Frank Wormuth, Bima Sakti Akan Coba Semua Pemain Timnas U-17 Indonesia di Laga Kontra Korea Selatan

Kedua pemain itu akhirnya dipulangkan kembali ke Indonesia.

Terbaru, PSSI kembali mengirimkan surat kepada AFC untuk menanyakan status Komang Teguh dan Taufany.

"Shin Tae-yong meminta kami untuk mengirimkan surat kepada AFC terkait dua pemainnya yang terkena hukuman (Komang Teguh dan Taufany)."

"Suratnya sudah dikirim hari ini untuk memastikan apakah Komang Teguh dan Taufany bisa bermain atau tidak," kata Arya kepada awak media termasuk BolaSport.com, Selasa (29/8/2023).

Arya menambahkan, PSSI berharap AFC bisa segera membalas surat tersebut.

Sebab, kedua pemain itu dibutuhkan oleh Shin Tae-yong.