Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cristiano Ronaldo Hebat meski Sempat Marah-marah, Al Nassr Menang dan Terbang 5 Peringkat

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 30 Agustus 2023 | 03:00 WIB
Cristiano Ronaldo merayakan golnya untuk Al Nassr ke gawang Al Shabab dalam laga pekan ke-4 Liga Arab Saudi 2023-2024 di Stadion Al Awwal Park, Selasa (29/8/2023). (FAYEZ NURELDINE)

Ronaldo diduga telah melakukan pelanggaran terlebih dulu kepada pemain bertahan Al Shabab, Fawaz Al Sagour, sebelum mencetak gol.

Kapten timnas Portugal itu pun tampak marah dan melakukan protes terhadap keputusan pengadil lapangan.

Wasit Ismail Elfath sampai memberi peringatan dan penjelasan kepada Ronaldo untuk tidak melakukan protes berlebihan.

Baca Juga: Joao Cancelo Sudah Fix, Barcelona Kurang 1 Kompatriot Cristiano Ronaldo Lagi untuk Kembali Sangar di Liga Champions

Keputusan wasit Ismail Elfath tersebut rupanya tidak membuat para pemain Al Nassr berkecil hati.

Hingga akhirnya, tim asuhan Luis Castro itu kembali mendapatkan hadiah penalti untuk kedua kalinya.

Kali ini, Al Nassr mendapat hadiah penalti setelah Gustavo Cuellar mendorong Ronaldo di dalam kotak terlarang.

CR7 pun kembali mengambil peran sebagai eksekutor dan berhasil menjalankan tugasnya dengan baik untuk membawa tuan rumah unggul 2-0 atas tim tamu.

Tiga menit berselang, Al Nassr berhasil memperlebar jarak dengan Al Shabab lewat gol Sadio Mane.

Menerima umpan terobos dari Ronaldo, Mane menyudahinya dengan tendangan kaki kanan sambil terpeleset dari dalam kotak penalti.