Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Bantu Pemain Persib Wujudkan Cita-cita

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 30 Agustus 2023 | 13:00 WIB
Winger Persib Bandung, Ryan Kurnia. (INSTAGRAM/@RYNKURNIA)

"Tentunya sangat senang bisa dipanggil sama timnas," kata Ryan Kurnia dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jabar.

Baca Juga: Si Anak Hilang Kembali Lagi Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia, Moncer di Liga 1

Pemain kelahiran Bogor ini berterima kasih kepada Shin Tae-yong.

Pasalnya, cita-citanya selama ini akhirnya bisa terwujud.

Bermain untuk timnas Indonesia sudah dia pikirkan sejak lama.

"Suatu kebanggaan buat saya karena menjadi cita-cita saya dari kecil.

"Saya akan memaksimalkannya," ujarnya.

Baca Juga: 9 Pemain Timnas U-23 Indonesia di Piala AFF U-23 2023 yang Kembali Dipanggil Shin Tae-yong, Top Skor Garuda Muda Masuk

Sebelum merapat ke timnas, Ryan akan fokus ke Persib jelang laga pekan ke-11 Liga 1 2023/2024.

Pasalnya, mereka akan menjalani pertandingan melawan Persija Jakarta pada 2 November mendatang.