Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, Lionel Messi cs mengalami kelelahan akibat padatnya jadwal pertandingan.
Hal itu juga yang membuat Martino kesulitan dalam mengimplementasikan taktiknya kepada anak asuhnya.
"Saya sudah dua bulan bersama tim," ujar Martino seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.
"Namun, sebenarnya baru 50-52 hari benar-benar bekerja bersama tim."
"Kami masih belum punya waktu seminggu penuh untuk bekerja dengan mereka."
Baca Juga: Cara Unik Erling Haaland Dapatkan Performa bak Robot, Tidur dengan Mulut Ditutup Selotip
"Bermain setiap empat hari tidak memberi kami cukup waktu untuk berlatih dan benar-benar membangun grup ini."
"Jika Anda memasukkan pemain sebanyak itu ke dalam kotak lawan, tentu saja Anda akan menjaga clean sheet," tutur eks pelatih Barcelona itu menambahkan.
Dengan hasil imbang tersebut, Inter Miami kini masih berada di posisi ke-14 klasemen sementara MLS wilayah Timur.