Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jumpa Man United di Liga Champions, Thomas Mueller Bongkar Masa Lalu Ten Hag

By Sri Mulyati - Jumat, 1 September 2023 | 16:15 WIB
Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, harus menyaksikan masa lalunya dibongkar Thomas Mueller setelah Bayern Muenchen bertemu timnya di Liga Champions. (TWITTER.COM/GHARRYPRATT)

Tiga klub yang ada di grup A tetap dianggap sebagai tim yang penuh kehormatan oleh sang pemain.

"Man United adalah kekuatan tersendiri di sepak bola," ucap Mueller seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Ten Hag sendiri punya pengalaman dengan tim amatir Bayern Muenchen," kata pemain asal Jerman tersebut.

Karier Ten Hag memang sempat bersinggungan dengan sang raksasa Bundesliga meski bukan tim yang utama.

Ia pernah menjadi manajer FC Bayern II dari 2013 hingga 2015.

Pengalaman tersebut belum tentu berguna kala menghadapi FC Hollywood pada fase grup Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Jalan Pintas Dilarang, Ronaldo Tidak Bisa Otomatis Kembali ke Liga Champions

Level performa tim yang pernah diasuh oleh Ten Hag jelas berbeda dengan calon lawan.

Apalagi, Bayern Muenchen tergolong salah satu tim yang paling konsisten di Liga Champions.

Ten Hag perlu persiapan yang lebih matang agar tim asuhannya tidak tersingkir lebih awal.