Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Nelangsa bareng Erik ten Hag, Jadi Tim Kerdil di Kandang Rival Top Liga Inggris

By Beri Bagja - Senin, 4 September 2023 | 11:00 WIB
Reaksi Erik ten Hag dalam pertandingan Manchester United. Usai dikalahkan Arsenal di Emirates Stadium (3/9/2023), Man United jadi tim kerdil di kandang rival The Big Six bersama Ten Hag. (OLI SCARFF/AFP)

Lima lawatan lainnya berujung dengan kekalahan.

Hasil paling memilukan dan menciptakan rekor terburuk bagi United jelas ketika dilumat Liverpool 0-7 di Anfield.

Baca Juga: Blunder Kikuk Pemain Termahal Chelsea Bikin Kalah, Pochettino: Kesal Sih, tapi Percaya Proses!

Tak kalah sadis, Bruno Fernandes dkk digasak Man City dalam derbi edisi Oktober 2022 dengan skor 3-6.

Musim berganti, peruntungan Ten Hag belum juga ikut berubah.

Mereka dihajar Tottenham pada laga away pertama musim ini (0-2) sebelum dibekuk Arsenal Ahad kemarin.

Selanjutnya, fan Manchester United harus melingkari tanggal 16 Desember 2023 di kalender mereka.

Pada saat itulah Setan Merah dijadwalkan melakoni agenda kunjungan terdekat ke markas klub besar dengan mendatangi Anfield di pekan ke-17.

Rapor Away Erik ten Hag vs The Big Six di Liga Inggris

Man City 6-3 Man United (Foden [3], Haaland [3]; Antony, Martial [2])