Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai dari Timnas Indonesia, Tiga Pemain Dipastikan Tetap Bela Timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 5 September 2023 | 06:45 WIB
Shin Tae-yong memimpin program pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia di Lapangan Thor, Surabaya, Senin (4/9/2023) (PSSI)

Dewangga, Dzaky, dan Doni juga belum pasti bermain untuk laga perdana timnas U-23 Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Skuad Garuda Muda akan bertanding melawan timnas U-23 Taiwan (9 September) dan timnas U-23 Turkmenistan (12 September).

Jika seusai rencana maka ketiga pemain ini memiliki waktu yang mepet untuk laga perdana melawan Taiwan nanti.

Namun, semua keputusan nanti ada pada Shin Tae-yong.

"Untuk bermain atau tidak di pertandingan pertama, yang tahu hanya coach Shin."

"Dia yang punya mekanismenya. Tunggu saja," pungkasnya.

Baca Juga: Shin Tae-yong Pastikan 4 Pemain Timnas Indonesia Absen Lawan Turkmenistan

Sebelumnya, pemanggilan tiga pemain timnas U-23 Indonesia ke timnas senior bukan tanpa alasan.

Tepatnya jelang TC skuad Garuda, ada empat pemain yang mengalami cedera.

Mereka adalah Dimas Drajad, Yance Sayuri, Yakob Sayuri, dan Shayne Pattynama.