Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pendaftaran Liga ini tidak dipungut biaya.
Kompetisi akan dilakukan secara online.
Setiap sekolah yang berhasil melaju ke babak Grand Final akan mendapatkan support untuk mengadakan kegiatan nonton bersama (nobar) untuk mendukung sekolahnya.
Tidak hanya kompetisi, Liga Esports Nasional Pelajar 2023 juga akan mencari pelajar pelajar berbakat di kontestasi Student Ambassador dan Caster Hunt.
"Melalui Liga Esports Nasional Pelajar 2023 kami berharap dapat membantu membina serta mengasah potensi - potensi calon atlet masa depan sejak di tingkat sekolah."
"Serta memberikan pembinaan bahwa menjadi atlet esports tidak harus berseberangan dengan dunia pendidikan," kata Project Manager Liga Esports Nasional Pelajar David Ananda.