Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tak sampai di situ, Lamine Yamal sanggup menyumbang dua assist dari empat laga tadi.
Tak ayal jika Yamal akhirnya dilirik oleh De La Fuente untuk memperkuat timnas Spanyol.
Kendati demikian, masih bakal dilihat pula apakah sang entrenador bakal memainkan Yamal sebagai starter atau turun dalam laga kontra Georgia.
Dukungan untuk Yamal bermain dan menjalani debut datang dari gelandang Man City, Rodri.
Rodri meyakini bahwa ada kesempatan emas bagi Yamal untuk turun bersama timnas Spanyol senior.
Baca Juga: Liverpool Mulai Cari Pengganti Juergen Klopp, 2 Anak Hilang Siap Jadi Suksesor
????????????⚽️
Estos son los 24 futbolistas elegidos por ???????????????? ???????? ???????? ????????????????????????
???? Georgia
???? Chipre↪️ Clasificación para la #EURO2024#VamosEspaña pic.twitter.com/gtOSEzbSqU
— Selección Española de Fútbol (@SEFutbol) September 1, 2023
"Lamine adalah anak laki-laki dengan perkembangan yang mengesankan," kata Rodri, dikutip BolaSport.com dari Diario AS.
"Anda harus tahu bahwa dia baru berusia 16 tahun."
"Apa yang saya lihat tentang dia tidak menunjukkan bahwa dia berada dalam usia seperti itu," tutur Rodri menambahkan.
Lamine Yamal sendiri akan membuat sejarah untuk timnas Spanyol.